Sistem Informasi Desa Cikawung
Bertempat di Aula Balai Desa Cikawung, berlangsung kegiatan Uji Kompetensi Kader Posyandu Desa Cikawung. Acara yang diselenggarakan oleh Puskesmas Pekuncen I, ini diikuti oleh seluruh kader Posyandu yang tersebar di berbagai lingkungan wilayah Desa Cikawung.
Kegiatan ini merupakan bentuk pembinaan dan evaluasi terhadap para kader. juga untuk memastikan bahwa seluruh kader memahami dengan baik tugas dan tanggung jawabnya, baik dalam hal pencatatan data, penimbangan balita, pemberian makanan tambahan, hingga penyuluhan kepada masyarakat.
Selain sesi ujian tertulis, kegiatan juga diisi dengan sesi pembinaan dan motivasi bagi para kader agar terus semangat dalam menjalankan tugas sosial mereka di masyarakat. Kader juga diberi kesempatan untuk menyampaikan kendala yang dihadapi di lapangan, seperti keterbatasan alat, kurangnya dukungan warga, maupun tantangan saat menghadapi kasus gizi buruk dan stunting.
Dengan terselenggaranya kegiatan ini, diharapkan para kader Posyandu di Dessa Cikawung semakin profesional, terampil, dan tanggap dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Pihak Pemerintah Desa dan puskesmas sepakat untuk terus menjalin sinergi demi menciptakan masyarakat yang lebih sehat, mandiri, dan sejahtera.