
Pembangunan Jalan Makam Dukuh Pring
CIKAWUNG- Kepala Desa Cikawung Meninjau Proses Pengaspalan Jalam Makam Dukuh Pring di Desa Cikawung RT 04 RW 01 , Proses Pembangunan ini bersumber dari Bantuan Swadaya dari Ibu Alfia Rohani Selaku Pemilik ALZKY Wedding, Pengaspalan jalan makam tersebut dengan panjang hampir 150 m dengan lebar 1,5 m.
Ibu Alfia merupakan warga asli Desa Cikawung yang ingin memberikan manfaat bagi masyarakat di wilayah Grumbul dukuh Pring Desa Cikawung. pada setiap lebaran beliau sering berziarah ke makam tersebut jalan masih makadan sehingga sulit di lewati dan sangat licin setelah hujan, atas hal tersebut beliau punya keinginan apabila ada rezeki akan memperbaiki jalan tersebut.
Semoga dengan kegiatan baik ini ibu Alfia usahanya bertambah dan lancar terus sehingga bisa memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar.